Penyerahan Penghargaan ProKlim 2023 dan Peresmian RKKIK

Selasa, 24 Oktober 2023 telah dilaksanakan Penyerahan Penghargaan Program Kampung Iklim 2023 dan Peresmian RKKIK (Rumah Kolaborasi dan Konsultasi Iklim dan Karbon) yang dilaksanakan di Auditorium Dr. Soedjarwo, Gedung Manggala Wanabakti KLHK yang dihadiri oleh berbagai elemen mulai dari Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan beserta jajaran, Gubernur, Bupati/Walikota, Kepala Dinas LH Provinsi dan Kab/Kota, Kepala Desa dan Pimpinan Perusahaan dan/atau yang mewakili yang mendapatkan penghargaan ProKlim pada hari ini.
*
Kegiatan penyerahan penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi/pemberian pengakuan dari KLHK atas pencapaian yang telah diraih oleh pelaku penggiat ProKlim ditingkat tapak dan para pemangku kepentingan dari pemerintah dan dunia usaha atas upayanya dalam melakukan dan mendukung kegiatan aksi adaptasi dan mitigasi perubahan iklim.
*
Kalimantan Selatan tahun ini kembali mendapatkan Penghargaan ProKlim kategori Pembina ProKlim yang langsung diserahkan oleh Menteri LHK (Ibu Siti Nurbaya Bakar) yang diterima oleh Gubernur Kalimantan Selatan (Bapak H. Sahbirin Noor), diiringi oleh Walikota Banjarmasin dan Bupati Banjar, Barito Kuala, HSS, Tabalong, Kotabaru, Tanah Laut dan Tapin atau yang mewakili dengan kategori yang sama untuk level Kabupaten/Kota.
*
Untuk penghargaan tertinggi ProKlim yaitu kategori ProKlim Lestari, tahun ini mendapatkan sebanyak 5 desa/lokasi dari Kalimantan Selatan, antara lain:
1. Desa Mandikapau Barat, Kab. Banjar
2. Desa Danda Jaya, Kab. Barito Kuala
3. RW.02 Kelurahan Sungai Miai, Kota Banjarmasin
4. RW.04 Kelurahan Karang Taruna, Kab. Tanah Laut
5. Dusun I Desa Asri Mulya, Kab. Tanah Laut

Selain itu juga tak kalah bergengsinya ada 6 desa/lokasi untuk kategori ProKlim Trophy Utama antara lain:
1. Pengambangan Bersinar RW.01 Kelurahan Pengambangan, Kota Banjarmasin
2. Desa Mandikapau Timur, Kab. Banjar
3. Desa Maburai, Kab. Tabalong
4. Desa Al-Kautsar, Kab. Tanah Bumbu
5. Desa Sungai Bakar, Kab. Tanah Laut
6. Desa Hiyung, Kab. Tapin
*
Untuk ProKlim kategori Sertifikat Utama, Kalimantan Selatan mendapatkan sebanyak 51 desa/lokasi.
*
Serta terakhir, untuk pertama kalinya penghargaan ProKlim kategori Pendukung ProKlim untuk Dunia Usaha/Perusahaan dari Kalimantan Selatan yang telah berhasil mendukung keberlangsungan kegiatan ProKlim di desa ada 3 perusahaan antara lain:
1. PT. Talenta Bumi
2. PT. Indocement Tunggal Prakarsa, Tbk Unit Tarjun
3. PT. Arutmin Indonesia, Tambang Asam-Asam
*
Harapannya dengan diberikannya penghargaan ini dapat meningkatkan dan mempertahankan kegiatan aksi pengelolaan perubahan iklim dan juga mendukung aksi tersebut agar terciptanya lingkungan hidup yang asri dan kondusif khususnya di Banua kita. 

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *